Pengertian dan Fungsi Kata Konjungsi





Haii Sobat, kali ini Adi akan memposting mengenai Kata sambung atau Konjungsi, Apa itu konjungsi? penempatan nya, fungsi , jenis , serta macam - macam nya.

ok langsung saja yah :D

Pengertian Kata Konjungsi

Kata penghubung disebut juga sebagai kata sambung ( konjungsi ) adalah kata tugas yang berfungsi menghubungkan antarklausa, antarkalimat, dan antarparagraf.

Penempatan Kata Konjungsi

  1. Letak kata penghubung antarklausa umumnya di tengah-tengah kalimat. 
  2. Letak kata penghubung antarkalimat umumnya di awal kalimat setelah tanda titik, tanda seru, dan tanda tanya. 
  3. Letak kata penghubung antarparagraf di awal paragraf. 

Fungsi Konjungsi

  1. Menghubungkan kata dengan kata 
  2. Menghubungkan klausa dengan klausa (Frasa) 
  3. Menghubungkan kalimat dengan kalimat 
  4. Menghubungkan paragraf dengan paragraf 
Jenis konjungsi berdasarkan fungsi dalam kalimat
  • Konjungsi koordinatif (menghubungkan dua atau lebih unsur kalimat yang setara) 
  • Konjungsi subordinatif (dua unsur kalimat yang tidak setara) supaya, agar, biar, bila jika dll 
  • Konjungsi korelatif (kata hubung berpasangan untuk menghubungkan kalimat setara) tidak hanya, tetapi juga, dll
Kunjungi Juga : Komponen Diskusi

JENIS KATA PENGHUBUNG

  1. Kata penghubung penggabungan 
  2. Kata penghubung pertentangan 
  3. Kata penghubung waktu 
  4. Kata penghubung tujuan 
  5. Kata penghubung syarat 
  6. Kata penghubung tak bersyarat 
  7. Kata penghubung sebab 
  8. Kata penghubung akibat 
  9. Kata penghubung pilihan 
  10. Kata penghubung perbandingan 
  11. Kata penghubung penguatan 
  12. Kata penghubung rincian 
  13. Kata penghubung penegas atau penjelas 
  14. Kata penghubung pembatasan 
  15. Kata penghubung pengurutan 
  16. Kata penghubung penanda pengutamaan 
  17. Kata penghubung penanda contoh 
  18. Kata penghubung korelatif

Macam-macam Kata Penghubung dan Fungsinya dalam Kalimat

  1. Menyatakan hubungan kesetaraan : dan, lagi, lagi pula, serta, lalu, sambil
  2. Menyatakan hubungan perlawanan : tetapi, akan tetapi, melainkan, namun, sedangkan, padahal
  3. Menyatakan hubungan waktu : apabila, ketika, bilamana, sebelum, sejak, sesudah 
  4. Menyatakan hubungan tujuan : supaya, agar, untuk, demi 
  5. Menyatakan hubungan sebab : sebab, karena, sebab itu, karena itu 
  6. Menyatakan hubungan akibat : sehingga, sampai, maka 
  7. Menyatakan hubungan syarat : jika, apabila, kalau, asalkan, bilamana 
  8. Menyatakan hubungan tak bersyarat : walaupun, meskipun, biarpun 
  9. Menyatakan hubungan pilihan : atau 
  10. Menyatakan hubungan perbandingan : seperti, bagai, seakan-akan, ibarat, umpama, daripada 
  11. Menyatakan hubungan penguatan : bahkan, apalagi 
  12. Menyatakan hubungan rincian : yakni, adalah, yaitu, ialah 
  13. Menyatakan hubungan penegasan : bahwa 
  14. Menyatakan hubungan pengurutan : mula-mula, lalu, kemudian 
  15. Menyatakan hubungan pembatasan : kecuali, selain, asal 
  16. Menyatakan hubungan penanda contoh : misalnya, umpama, contoh 
  17. Menyatakan hubungan penanda pengutamaan : yang penting, yang pokok, paling utama, terutama 
  18. Menyatakan hubungan korelatif : 
  • makin….makin…. , 
  • kian….kian…. ,
  •  tidak hanya….tetapi juga…. ,
  • sedemikian rupa….sehingga…. ,
  •  baik….maupun….
Terima kasih telah membaca, jangan lupa share dan komen yah :D

Yuk Berlangganan, Sertakan Email dibawah :D

5 Responses to "Pengertian dan Fungsi Kata Konjungsi"

  1. miris , kalimat konjungsi juga kadang salah di gunakan sama pelajar , dengan adanya info ini gw harap semuanya bisa memperbaiki lagi tata cara menulis yang benar. makasih admin

    ReplyDelete
  2. Good gan,
    Saya jadi makin ngerti ama konjungsi

    ReplyDelete
  3. wuih lumayan nih buat perdalam ilmu :D
    Nice artikel gan. :)

    ReplyDelete

Notes :
*Harap Berkomentar Sesuai Judul Pos
*Dilarang Berkomentar Dengan Link Aktif ( Dianggap Spam )
*Tidak Diperbolehkan Untuk Mempromosikan Barang Maupun Berjualan
*Dilarang Berkomentar SARA

Selamat Berkomentar :)